Resep Cara Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Pelangi - Merupakan Kue yang sudah tidak asing bagi kita. Biasanya kue ini banyak di hidangkan saat kumpul-kumpul keluarga, arisan, idul fitri dan hari besar lainnya. Kue ini sebenarnya mempunyai berbagai macam jenis, namun kali ini saya akan membahas cara membuat kue bolu kukus mekar Pelangi, selain teksturnya yang lembut kue ini juga mempunyai cita rasa yang lezat. Nah dari pada sobat membelinya di toko-toko roti, alangkah baiknya jika sobat dapat membuatnya sendiri di rumah.
Nah kali ini saya akan berbagi informasi tentang Resep Cara Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Pelangi yang enak dan lezat. Bagi sobat yang ingin membuat bolu kukus mekar pelangi sendiri di rumah silahkan simak selengkapnya artikel ini.
Resep Bolu Kukus Mekar Pelangi
Bahan-bahannya :
- emulsifier 2 sendok teh
- 200 gr gula pasir
- pewarna makanan 2 jenis warna
- 275 tepung terigu
- vanili 1/2 sendok teh
- 2 butir telur
- 225ml soda tawar
- baking powder 1/2 sendok teh
Cara Membuat Bolu Kukus Mekar Pelangi :
- Masukkan telur, emulsifier, gula pasir kedalam wadah. Lalu kocok hingga kaku.
- Ayak tepung terigu dan baking poweder menggunakan saringan.
- Lakukan secara bergantian, lalu campur dengan soda tawar. Kocok secara perlahan.
- Masukkan esens vanili aduk hingga adonan benar-benar merata.
- Pisahkan adonan menjadi 3 bagian, 1 bagian beri pewarna yang berbeda dengan bagian yang lain.
- Biarkan satu adonan tanpa pewarna, kemduai siapkan cetakan lalu lapisi dengan kertas kue.
- Masukkan adonan tanpa warna pada cetakan bolu. Pada bagian atas, tambahkan 2 adonan yang diberi warna, lalu beri variasi.
- Panaskan air dalam kukusan hingga mendidih, lalu kukus adonan tersebut hingga matang kurang lebih 10 menitan.
Nah Bagaimana sobat?? Mudah bukan?
Demikian Artikel tentang Resep Cara Membuat Kue Bolu Kukus Mekar Pelangi yang enak dan lezat. Selamat mencoba membuat bolu kukus mekar pelangi yang enak dan lezat di rumah. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung di blog ini.
0 komentar:
Posting Komentar