Resep Cara Membuat Ayam Betutu Khas Bali Enak - siapa yang tidak tau dengan hewan yang satu ini? yaitu Ayam. Ayam merupakan hewan unggas yang banyak kita jumpai di sekitar kita. Selain untuk di pelihara, ayam juga dapat dijadikan kuliner yang istimewa. Ayam sangat populer di kalangan masyarakat indonesia, karena ayam memiliki cita rasa yang enak dan lezat jika dimasak dengan baik dan benar. Selain mempunyai cita rasa yang enak, Daging ayam juga memiliki banyak kandungan gizi yang baik bagi kesehatan tubuh kita. Hewan ini juga dapat dijadikan berbagai jenis masakan yang enak dan lezat, seperti ayam goreng, ayam bakar, soto ayam, dan lainnya. Namun kali ini saya akan membahas cara membuat ayam betutu khas bali yang enak dan lezat.
keunggulan lain dari masakan ini ialah cara memasaknya yang tidak terlalu sulit dan bahan-bahannya yang mudah di temukan karena menggunakan rempah-rempah nusantara. Makanan ini sangat populer di kalangan masyarakat terutama di daerah bali. Karena makanan ini mempunyai cita rasa yang sangat enak dan lezat, dan pas di lidah masyarakat indonesia. Nah supaya pembahasan kita tidak melebar telalu jauh, langsung simak artikel ini.
- 4 lembar daun jeruk purut
- 2 sdt jahe dicincang
- 2 sdt kencur dicincang
- garam dan gula menurut selera
- 1 ekor ( 1½ kg ) ayam besar
- 100 gr daun singkong muda,rebus hingga lunak, peras, potong-potong
- 5 sdm minyak, untuk menumis
- daun pisang/aluminium foil, untuk pembungkus
- 2 sdt merica bulat
- 1 sdm lengkuas dicincang
- ½ sdt pala bubuk
- 2 sdt kunyit dicincang
- 7 buah cabai merah dan 5 rawit
- 5 buah kemiri, disangrai
- 10 buah bawang merah
- 1 sdt terasi
- 5 buah bawang putih
- 1 sdm ketumbar, disangrai
- 1½ sdm serai, diiris halus
- Tumis bumbu halus sampai harum dan kering. Angkat dan dinginkan. Bagi menjadi dua bagian.
- Campur satu bagian bumbu dengan daun singkong. Masukkan dalam rongga badan ayam, semat lubangnya dengan tusuk gigi. Lumuri sisa bumbu pada permukaan ayam dan di bawah kulit.
- Bungkus dengan beberapa lapis daun pisang, ikat erat dengan tali. Panggang dalam oven dengan panas 180°C, selama 2-3 jam sampai matang.
- Angkat, potong-potong dan hidangkan.
- Resep Sate Ayam Khas Madura
- Resep Soto Lamongan dan Kudus
- 3 Resep Ayam Bakar Spesial
- Resep Opor Ayam Spesial Lezat
terimakasih info resepnya
BalasHapushttp://opcplus-capsule.xyz/